Rabu, 23 Oktober 2013

PRAMUKA HOBIKU. . .



Pramuka adalah hobiku. Saya memulai hobi ini dari kelas 7. Sewaktu saya memulai hobi ini saya mengikuti pramuka PENGGALANG. SMP N 1 BATANG membawa saya ke jenjang lomba. Lomba itu di mulai dari tingkat Kwaran Batang (Kwartir Ranting) yaitu JAMRAN.Alhamdulillah mendapatkan juara satu. Di saat kelas 8 saya mengikuti Lomba yang tingkatanya lebih tinggi yaitu Kwarcab Batang (Kwartir Cabang). Dan Alhamdulillah juga mendapatkan juara 1 umum, juara 1 bidang Menaksir, juara 1 Isyarat. Belum lama setelah lomba itu saya mengikuti lomba lagi, yaitu lomba kolone tongkat tingkat Kwarcab Batang, kali ini tidak juara 1, akan tetapi juara 3. Terimakasih kepada ALLAH SWT, terimakasih kepada kedua orangtua saya, terimakasih kepada sekolah yang telah mendidiku hingga mendapatkan juara, dan yang terakhir terimakasih kepada teman-teman yang telah mendukungku. (Fotoku yang membawa piala)


Belajar Pramuka yuk, barangkali teman-teman membutuhkan ILMU ini :


1. Smpahore, yaitu alat yang di gunakan untuk mengirim pesan atau informasi dimana alat tersebut     terdiri atas gagang dan bendera.
2. Morse, yaitu alat yang digunakan untuk mengirim pesan atau informasi dimana alat tersebut      memiliki dua macam, yakni peluit dan juga bendera. Untuk memudahkan menghafalkan morse, kita bisa menggunakan rumah morse seperti :  

3. Menaksir, kali ini bukan menaksir seseorang, tapi menaksir tnggi, menaksir lebar, dan menaksir arus. Menaksir adalah mengira-ngira dengan menggunakan insting.

4. Kompas, adalah alat bantu untuk menentukan arah mata angin. Bagian-bagian terpenting pada kompas adalah, Dial (permukaan kompas), Visir (pembidik sasaran), Kaca pembesar, Jarum penunjuk, Tutup dial, Alat penggantung.

5. Peta, setahu saya peta dibagi menjadi dua, yaitu peta pita (peta perjalanan) dan peta panorama (peta pemandangan). Didalam materi peta ini juga menggunakan fungsi kompas.

6. PBB ( Peraturan Baris-Berbaris), yaitu suatu wujud latihan fisik, yang diperlukan guna menanamkan kebiasaan dalam tata cara kehidupan yang diarahkan kepada terbentuknya suatu perwatakan tertentu. PBB dapat dilakukan menggunakan tongkat ataupun tidak.

7. Salam Pramuka, salam pramuka adalah perwujudan dari penghargaan seseorang pramuka kepada pramuka lainya. Biasanya salam pramuka diberikan dengan hormatsambil meneriakkan 
" SALAM PRAMUKA " kemudian yang diberi salam akan menjawab dengan meneriakkan
" SALAM " sambil menghormat juga. Macam salam Pramuka : Salam biasa,Salam hormat ,Salam janji.

8. Tri Satya, Bunyi Tri Satya adalah 
Demi Kehormatanku aku berjanji akan bersungguh-sungguh :
    1). Menjalankan kewajibanku terhadap Tuhan Dan Negara kesatuan Republik INDONESIA, dan    menjalankan Pancasila.
    2). Menolong sesama hidup dan ikut serta membangun masyarakat.
    3). Menepati Dasa Dharma.

9. Dasa Dharma, bunyi dasa dharma 
  Dasa dharma pramuka, pramuka itu :
  1).Takwa kepada Tuhan yang Maha Esa.
  2).Cinta alam dan kasih sayang sesama manusia.
  3).Patriot yang sopan dan kesatria.
  4).Patuh dan suka bermusyawarah.
  5).Rela menolong sesama manusia.
  6).Rajin,Terampil, dan Gembira.
  7).Hemat,Cermat, dan Bersahaja.
  8).Disiplin berani dan setia.
  9).Bertanggung jawab dan dapat dipercaya.
 10).Suci dalam pikiran, perkataan, dan perbuatan.


10. TKU ( Tanda Kecakapan Umum ), adalah bagian umum dalam Gerakan Pramuka. 
Contoh TKU dalam penggalang :

 
11. TKK (Tanda Kecakapan Khusus), adalah tanda yang diberikan kepada peserta didik sebagai bentuk apresiasi atas kemampuan seorang peserta didik dalam suatu bidang tertentu.
Contoh TKK :

12. Tali temali, Tali temali pramuka dalam kepramukaan sering sekali kita bertemu dengan kegiatan tali-temali dalam latihan pramuka. Ada banyak yang harus dipelajari, ada simpul, ikatan, pioneering dan lain sebagainya. Untuk mencapai tahap latihan pioneering, pramuka harus memiliki kemampuan untuk membuat dasar dari tali-temali, yaitu simpul dan ikatan. Berikut ini ada beberapa simpul sering kita jumpai dalam kehidupan sehari-hari. Silahkan dipraktekkan, atau paling tidak cukup dimengerti. Di dalam tali temali ada lima simpul pokok yaitu :
       1). Simpul Mati
       

         2).Simpul Hidup
         3). Simpul Jangkar

          4). Simpul Pangkal
          5).Simpul Anyam
  Di bidang Tali Temali, kelak nanti sangat berguna.
Dalam tali temali kita dapat membuat Tandu / Dragbar. Tali utama yang digunakan adalah pangkal dan jangkar. Contoh dragbar / Tandu :

Kunjungi juga  http://liriklaguebiet-g-ade.blogspot.com/

Sekian terimakasih, semoga memberikan ILMU yang berguna . . . . . . . .
:-D :-D :-D


Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | GreenGeeks Review